:
News Update :
Home » , » KETUA BARU SEMANGAT BARU

KETUA BARU SEMANGAT BARU

Penulis : SDIT AL QUDWAH on Selasa, 04 Juni 2013 | 00.59

STKIP. Hasil Mubes LDK-KEMAS yang ke 8 telah usai. Setelah melakukan persidangan dalam pemilihan ketua yang sangat alot dan penuh dengan intrik dan posisi politik yang sangat kuat. Maka terpilih lah Aris Haidar sebagai wajah baru Pemimpin masa depan LDK-KEMAS STKIP PGRI Lubuklinggau untuk periode 2013-2014.

Dengan terpilihnya Aries Haidar sebagai Ketua Umum baru. Maka Tampuk Kepemimpinan telah berpindah tangan. Para Kader LDK berharap Aries dapat membawa LDK KEMAS lebih baik lagi nantinya. Para Kader juga Berharap nantinya Aries dapat menjadikan LDK-KEMAS lebih mengembangkan sayap dakwhnya , tidak hanya didalam lingkungan kampus STKIP PGRI saja, tetapi dapat mengepakan sayapnya dikancah nasional.

Dalam kata sambutan perdananya, Aries Haidar mengatakan bahwa" organisasi itu tidak akan mampu berdiri dengan sendirinya, saya yang terpilih sebagai ketua baru pun tidak akan mampu berdiri, dan menggerakan organisasi ini dengan luar biasa tanpa adanya bantuan dari rekan rekan sekalian. organisasi itu kalau diibaratkan sebagai sebuah pohon yang berdiri kokoh dengan dedaunan yang rimbun. Sebuah pohon tidak akan pernah mampu untuk tumbuh jika bagian dari setiap pohon tidak mampu untuk berkerjasama dengan sepenuh hati. Coba kita bayangkan jikalau akar telah bersusah payah mencari sumber makanan dan ternyata sang dedaunan tidak mau ataupun enggan untuk memproduksi makanan tersebut dengan berfotosintesis. Maka bisa dipastikan pohon tersebut tidak akan berungsi atau bahkan mati.

Begitu juga dengan LDK-KEMAS ini, tidak akan pernah menjadi lebih baik ataupun tumbuh dengan penuh keyakinan tanpa adanya keikhlasan dari para penghuninya, tidak akan pernah menjadi sebuah organisasi intra kampus yang disegani tanpa adanya kesiapan ruhiyah yang matang. Maka diharapkan para kader dengan sepenuh jiwa segenap hati, untuk merelakan tenaganya, energinya, waktu, harta atau bahkan jiwa. Untuk mewujudkan kemenangan dakwah ini nantinya. Semangat bekerja semangat untuk membangun bangsa yang beragama." Aries Haidar

Perlu diketahui MUBES Ke-7 ini memunculkan 4 kandidat ketua yang saling berpengaruh, yang selalu berprioritas dalam kemajuan LDK-KEMAS nantinya. ldk

Share this article :

Posting Komentar

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. LDK - KEMAS . All Rights Reserved.
Design Template by panjz-online | Support by creating website | Powered by Blogger